Home » » Seminar Online HMPS PIAUD, Peran Orang Tua dalam Mendidik Anak Ditengah Pandemi Covid-19,

Seminar Online HMPS PIAUD, Peran Orang Tua dalam Mendidik Anak Ditengah Pandemi Covid-19,

Posted by LPM REDLINE on Apr 22, 2020

Pamflet Seminar Online HMPS PIAUD 22 April 2020


Kampus, Red Line News-- Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Pendidikan Anak Usia Dini (PIAUD) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare telah melaksanakan seminar online Se-Indonesia yang dikhususkan untuk para guru dan orang tua dengan mengusung tema "Peran Orang Tua dalam Membangkitkan Semangat Belajar Anak Ditengah Pandemi Covid-19), (22/04).

Intan Mandasari Basir selaku ketua HMPS PIAUD mengungkapkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberi semangat kepada para guru dan orang tua dalam mendidik anaknya ditengah pandemi Covid-19. "Kami pengurus HMPS PIAUD berinisiatif melaksanakan seminar via online ditengah pandemi Covid-19 karena situasi yang di alami sekarang memaksa kita untuk melaksanakan aktifitas dirumah dan salah satunya adalah belajar dirumah, dengan adanya seminar ini yang kami tujukan khususnya para guru dan orang tua anak usia dini Se-Indonesia bisa mengedukasi dan menambah wawasan guru dan orang tua begaimana cara atau tips menumbuhkan semangat belajar dan yang pastinya menyenangkan bagi anak," ungkapnya.

Peserta yang berpartisipasi dalam kegiatan ini begitu antusias, dilihat dari beberapa peserta yang berasal dari luar Sulawesi, diantaranya Pekanbaru, Papua Barat, Kalimantan Selatan, Jawa Tengah, Banjarmasin, Semarang dan Makassar.

Intan Mandasari Basri berharap dengan terlaksananya kegiatan ini dapan berdampak baik utamanya bagi Prodi PIAUD. "Harapan saya dengan terlaksanakannya kegiatan seminar online ini mudah-mudahan dapat memberikan pengetahuan baru kepada kami yang notabenenya Prodi pendidik anak usia dini serta bagi seluruh orang tua di Indonesia agar dapat mendidik dan membimbing anak belajar di rumah dengan baik," harapnya.

Emilia Mustary selaku Narasumber mengaku sangat mengapresiasi kegiatan ini serta bersyukur karena anstusias para peserta yang cukup baik. "Alhamdulillah, saya sangat mengapresiasi HMPS PIAUD telah menyelenggarakan seminar ini karena memang menjawab kebutuhan masyarakat khususnya bagi orang tua yang mendampingi anaknya belajar dirumah. Saya juga merasa bersyukur dengan antusiasme peserta  yang cukup banyak dan aktif dalam bertanya," ungkapnya.

Emilia Mustary juga berharap agar para peserta nantinya mampu lebih sabar dan menerima kondisi saat ini dengan ikhlas. "Saat ini penting untuk orang tua dalam mengelola emosinya dengan baik, karena mengelola emosi yang baik sangat penting dalam mendampingi anak belajar online, orang tua juga diharapkan untuk menyepakati jadwal harian bersama dengan anak sehingga aktivitas belajar bisa tetap berjalan meskipun dilaksanakan di rumah karena anak mampu membedakan jadwal belajar dan jadwal bermain bebas. Selain itu, orang tua dan guru sebaiknya bersikap fleksible dalam penyelesaiaan tugas anak atau peserta didik," harapnya.


Reporter: HTR
Redaktur : UKM

SHARE :
CB Blogger

Post a Comment

 
Copyright © 2015 LPM REDLINE. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating LPM RED LINE