Home » , » Seminar Nasional Menata Lingkungan di Era Industri 4.0 Berbasis SDG’S

Seminar Nasional Menata Lingkungan di Era Industri 4.0 Berbasis SDG’S

Posted by LPM REDLINE on Nov 14, 2019



Parepare, Red Line News -- Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Parepare menggelar Seminar Nasional. Kegiatan ini merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan dalam Ajang Kompetisi Skill dan Seminar Nasional (AKSI SEMNAS) dengan tema "Silaturahmi dan Menata Lingkungan di Era Industri 4.0 Berbasis SDG’S" yang akan berlangsung hingga 20 November mendatang, (14/11).

Pada tahun sebelumnya kegiatan ini bernama Sibolaki, yang kemudian diubah menjadi Aksi Semnas demi membangun silaturahmi antar sesama Mahasiswa Fuad yang saat ini memiliki 8 Program Studi. Kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi simbol untuk Fuad Harmoni.

Muhammad Mahfud Idrus selaku Ketua Panitia mengungkapkan bahwa tema yang diangkat memiliki makna yang mendalam, "alasan mengangkat tema ini karena tentunya kami ingin membangun silaturahmi antar sesama Mahasiswa yang ada di Fakultas Fuad, kedua karena kami juga ingin menata lingkungan di era idustri 4.0 berbasis SDG'S karena dapat dilihat lingkungan saat ini sangat memperihatinkan, oleh karena itu dalam kegiatan ini kami mengundang pakar lingkungan yakni Ibu Maria yang akan membahas permasalahan yang terjadi di lingkungan serta cara mengatasinya dengan 17 pembangunan berkelanjutan atau SDG'S." Ungkapnya.

Syahril selaku Ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan Dakwah dan Komunikasi berharap agar setelah kegiatan ini Mahasiswa mampu menata lingkungan yang ada di sekitarnya, "kegiatan ini mengajarkan kita semua agar mampu menata lingkungan dengan baik, tentunya apapun yang menjadi acuan atau tolak ukur dari kegiatan ini dapat tercapai dan semoga semua yang berada dalam forum ini mampu menindaklanjuti segala permasalahan yang ada diseluruh dunia atau di Era Global," Harapnya.

Syahril menambahkan bahwa seluruh Mahasiswa diharapkan mampu untuk mengantisipasi segala persoalan yang terjadi pada lingkungan sekitarnya, "sebagai seorang Mahasiswa, apalagi diketahui bersama bahwa kampus kita ini memiliki banyak masalah yang harus kita antisipasi terutama masalah lingkungan yang tentunya sudah menjadi tanggung jawab kita bersama sebagai seorang Mahasiswa untuk menemukan serta mengatasi masalah tersebut." Tambahnya.

Reporter : Hrw/Alf
Redaktur : Ukm

SHARE :
CB Blogger

Post a Comment

 
Copyright © 2015 LPM REDLINE. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating LPM RED LINE