Home » , » DAKOM Bersatu Dan Berprestasi Melalui HARLAH SIBOLAKI

DAKOM Bersatu Dan Berprestasi Melalui HARLAH SIBOLAKI

Posted by LPM REDLINE on Nov 24, 2017


Aula, Red Line News-- Himpunan Mahasiswa Jurusan Dakwah dan Komunikasi adakan pembukaan Seni Budaya, Olahraga dan Karya Ilmiah (SIBOLAKI) untuk perayaan Hari Lahir DAKOM ke 9th di Aula STAIN Parepare, (24/11).

Kegiatan ini akan berlangusung pada 24/11-3/12  dan diselenggarakan di kampus STAIN Parepare.

Dalam rangka menjaga tali silaturahim para panitia menyungsung tema "menjaga solidaritas dalam mewujudkan DAKOM bersatu dan berprestasi".

"Kegiatan ini adalah untuk menjaga solidaritas antara mahasiswa Dakwah dan Komunikasi, mencerminkan sikap baik atas jurusan lain bahwa DAKOM yang paling bungsu tapi bisa bersaing dengan jurusan lain," ujar Syamsul N selaku ketua panitia.

Nurhalizah salah seorang mahasiswa mengatakan bahwa ini adalah kesempatan untuk menyalurkan bakat bakat dari berbagai PRODI di jurusan DAKOM.

"Kita sebagai mahasiswa dapat berinofasi dan ikut serta dalam kegiatan ini dan agar kita sebagai mahasiswa dapat menyalurkan bakat melalui lembaga lembaga yang ada di acara SIBOLAKI," Ujar Nurhalizah.

HARLAH DAKOM kali ini berbeda dari sebelumnya karena kata inovasi dari SIBOLA menjadi SIBOLAKI.

Reporter :Ran, Nem
Editor : Yli

SHARE :
CB Blogger

Post a Comment

 
Copyright © 2015 LPM REDLINE. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating LPM RED LINE