Home » » Unggul Tipis, Dema Fakultas Tarbiyah Dimenangkan Paslon 01

Unggul Tipis, Dema Fakultas Tarbiyah Dimenangkan Paslon 01

Posted by LPM REDLINE on Dec 20, 2019

Kandidat 01 Mustika Ayu Safitri dan Dwi Dewantari Terpilih Sebagai Dema Fakultas Tarbiyah 2019
Kampus, Red Line News-- Pasangan kandidat nomor urut 01 Dewan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Tarbiyah Mustika Ayu Safitri dan Dwi Dewantari unggul dengan selisih suara yang tipis dengan pasangan nomor urut 01 Firman Arifin dan Nurhikmah dalam Perhitungan surat suara yang digelar di Aula Serba Guna IAIN Parepare, (20/12).

Perhitungan surat suara Fakultas Tarbiyah kandidat Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) dimenangkan oleh paslon nomor urut 01 dengan perolehan suara sebanyak 405 sedangkan nomor urut 02 memperoleh suara sebanyak 379, surat suara yang batal sebanyak 10 dari total 793 mahasiswa Fakultas Tarbiyah yang menggunakan hak pilihnya.

Mustika Ayu selaku kandidat terpilih mengungkapkan rasa syukur dan berharap semoga tarbiyah lebih baik kedepannya. "Kami dari pasangan 01 sangat bahagia dan bersyukur atas terpilihnya kami dan harapan kami kedepannya semoga bisa membawa fakultas tarbiyah lebih baik kedepannya," ungkap Mustika Ayu.

Askari selaku tim sukses kandidat terpilih berharap mereka yang terpilih dapar membawa fakultas tarbiyah menjadi lebih baik. "Kita berharap semoga paslon nomor 01 ini lebih bagus lagi kinerjanya dibanding sebelumnya," harapnya.

Reporter : SM/AIH
Redaktur : UKM

SHARE :
CB Blogger

Post a Comment

 
Copyright © 2015 LPM REDLINE. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating LPM RED LINE