Home » » MLC ke-4 Sukses Hadirkan 86 Peserta Dari 15 Sekolah Se-Ajatapareng

MLC ke-4 Sukses Hadirkan 86 Peserta Dari 15 Sekolah Se-Ajatapareng

Posted by LPM REDLINE on Oct 22, 2023

Pembukaan Kegiatan MLC

Kampus, Red Line News-- Himpunan Mahasiswa Progam Studi (HMPS) Tadris Matematika  Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare menggelar pembukaan kegiatan Math And Logic Competition (MLC) IV 2023 Se- Ajatappareng di balai seni IAIN Parepare, (20/10).

Kegiatan ini berlangsung mulai tanggal 20 hingga 22 Oktober 2023, dengan mengusung tema "Raih Peluang Prestasi dengan Frekuensi Potensi dalam Kombinasi Kompetensi".

Ketua program studi Tadris Matematika, Buhaerah dalam sambutannya mengatakan, pada MLC yang ke-4 tersebut akan mengadakan tiga kompetisi lomba yang berbeda. "Kegiatan Mlc ke 4 kali ini akan mengadakan tiga kegiatan lomba ada olimpiade, cerdas cermat, dan rangking satu. tentu dalam kegiatan ini kami mengajak peserta  untuk berpikir secara  Matematik karena pengetahuan tentang matematika sangat dibutuhkan di era sekarang," ucapnya.

Ketua panitia Arya Suryadi mengatakan dalam sambutannya, Tema yang diangkat merupakan harapan dari kegiatan MLC yang ke 4. "Dari tema ini kami berharap dengan Kombinasi Kompetensi yang kami suguhkan, atau lomba-lomba yang kami suguhkan peserta dari mlc ini dapat meraih peluang prestasi," jelasnya.

Arya juga mengungkapkan, jumlah peserta yang berpartisipasi dalam kegiatan lomba ini berasal dari 15 Sekolah Se-Ajatappareng. "jumlah peserta yang berpartisipasi yaitu 86 peserta dari 15 sekolah Se-Ajatappareng, untuk peserta semangat berlomba dan jadilah penerus bangsa yang berkualitas," ungkapnya

ketua Dema Fakultas Tarbiyah Suciatmi dalam sambutannya Memberikan apresiasi kepada seluruh Panita Pelaksana atas semangatnya menyukseskan kegiatan. "Saya  berterima kasih atas semangat yang dimiliki dari himpunan tadris matematika karena telah memberikan wadah kepada 15 Sekolah untuk hadir di kampus IAIN Parepare," ucapnya.

Suciatmi juga berharap dalam sambutannya, agar peserta bisa memahami kompetisi tersebut dan menunjukkan bakat yang dimiliki. "Saya harap bagi peserta yang berkompetisi dapat memahami, bahwa kita datang ditempat inu guna mencari dan menunjukkan bakat-bakat dengan skill yang dimiliki, serta hal yang mampu kita perjuangkan pada perlombaan kali ini," ucap Suciatmi.


Reporter: KRN & ALY

Redaktur : DWS

SHARE :
CB Blogger

Post a Comment

 
Copyright © 2015 LPM REDLINE. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating LPM RED LINE