Home » » Penerangan Kampus Kembali Menjadi Masalah, Kasubag Perencanaan Sebut Ditunda

Penerangan Kampus Kembali Menjadi Masalah, Kasubag Perencanaan Sebut Ditunda

Posted by LPM REDLINE on Feb 12, 2024

Jalan Menuju Gedung PKM Dan Beberapa Titik Lainnya 


Kampus Red Line News-- Akses Penerangan lampu jalan Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare di beberapa titik area kampus menjadi keluhan, mahasiswa harapkan tindak lanjut demi keamanan dan kenyamanan bersama, Selasa (13/02).

Beberapa titik dalam kampus diantaranya jalan menuju Gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM), penurunan depan Gedung Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum Islam (Fakshi) serta beberapa titik lainnya yang seringkali dilalui mahasiswa pada saat melakukan kegiatan di kampus, utamanya pada malam hari.

Menteri Sarana dan Prasarana Dewan Eksekutif Mahasiswa Institut (Dema-I), Alif Rahmansyah mengatakan belum mendapatkan laporan atau keluhan terkait permasalahan tersebut. "Saya belum mendapat laporan atau keluhan. Namun beberapa hari yang lalu saya berniat memastikan keadaan kampus utamanya di wilayah sarana dan prasarana termasuk akses penerangan," ungkapnya.

Lanjut ia juga menambahkan bahwa saat ini ia sedang mengamati permasalahan tersebut dengan tetap memberikan pengawalan untuk perbaikan. "Untuk saat ini saya sedang mengamati permasalah tersebut, kemudian dikumpulkan sebagai aspirasi agar hak mahasiswa terpenuhi, yang akan menjadi bahan diskusi untuk disampaikan kepada Wakil Rektor II, dan tentunya akan ada pengawalan dari Sarpras untuk mendapatkan perbaikan," lanjutnya.

Kepala Sub Bagian (Kasubag) Perencanaan, Alif mengatakan bahwa akses penerangan jalan saat ini sementara dalam pengerjaan. "Penerangan jalan sudah sementara dalam pengerjaan, namum sempat tertunda dikarenakan hujan," katanya.

Salah seorang mahasiswi IAIN Parepare, Jesika mengatakan bahwa ia mengapresiasi upaya pihak kampus menanggapi hal tersebut. "Saya mengapresiasi upaya-upaya yang dilakukan oleh pihak kampus untuk meningkatkan kualitas penerangan yang ada. Hal ini dapat meningkatkan kenyamanan dan keamanan bagi mahasiswa, dosen dan karyawan di kampus," tuturnya.

Jesika juga menyampaikan keluhan mengenai permasalahan tersebut dengan harapan agar segera diatasi. "Kualitas lampu jalan yang kurang terang membuat jalan menjadi gelap, apalagi saat musim hujan jalan menjadi licin, saya berharap lampu jalan diganti dengan yang lebih baik dan awet," harapnya.


Reporter : PTR, NRM, ASR

Redaktur : ALY

SHARE :
CB Blogger

Post a Comment

 
Copyright © 2015 LPM REDLINE. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating LPM RED LINE