Home » , » Aktivitas Mahasiswi Asing di Asrama Putri

Aktivitas Mahasiswi Asing di Asrama Putri

Posted by LPM REDLINE on Sep 27, 2018

Mahasiswi asing Thalaind Saada Binti Abdurrahim memakai jilbab hitam dan Hj saedah memakai jilbab putih


Asrama, Red Line News - Kedatangan enam mahasiswi asing Thailand  di Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare mendapat sambutan hangat dari pihak Kampus dan penghuni Asrama IAIN Parepare (27/09).

Saada Binti Abdurrahim, salah satu mahasiswi asing Thailand mengungkapkan perasaannya selama tinggal di Asrama, "Pertama kali berada di Asrama, saya merasa takut karena tidak pernah mendengar nama Kota ini, akan tetapi setelah saya telusuri di internet dan membaca data-data kampus ini semua perasaan takut saya hilang dan merasa senang juga karena disambut dengan baik dan mendapat pergaulan yang baik pula," ungkapnya.

Selama di Asrama, Saada  melakukan kegiatan rutin seperti penghuni Asrama lainnya yaitu membaca Al-qur'an, shalat berjamaah, belajar bahasa Inggris dan bahasa Arab. Tidak hanya itu, para penghuni asrama lainnya juga mengajarkan bahasa Indonesia dan bahasa bugis.

Herawati, pembina Asrama Putri  mengatakan mahasiswi asing Thailand tersebut sangat antusias dalam mengikuti kegiatan yang ada, "Mereka selalu antusias dalam berpartisipasi di setiap kegiatan yang diadakan asrama IAIN Parepare. Contohnya mengikuti takhsin Al-qur'an dan placement test yang mereka laksanakan sebagaimana yang dilakukan oleh warga Mahad jami'ah IAIN Parepare," ujarnya.

Mahasiswi Thailand tersebut juga mudah berinteraksi dengan orang-orang disekitarnya, meskipun harus menelaah dan memahami satu sama lain agar komunikasi diantara mereka bisa terjalin.

Reporter : Khs/Nre
Editor : Amr

SHARE :
CB Blogger

Post a Comment

 
Copyright © 2015 LPM REDLINE. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating LPM RED LINE